Trimester 2- Young Living Essential Oils Review

4:40 PM


Betapa saya sangat menikmati masa kehamilan ini. Waktu terasa berjalan dengan sangat cepat dan perut saya pun semakin membesar. Memasuki trimester ke-2 kondisi tubuh saya menjadi lebih prima dibanding trimester pertama. Saya juga memiliki banyak waktu untuk menyalurkan hobby saya yang suka di foto.
Mon selalu setia menjadi fotographer saya dan dia selalu bisa saya andalkan kapan saja. Maklumlah, kehamilan ini terasa sangat special buat saya dan Mon sehingga kami tidak mau kehilangan moment sedikitpun untuk melihat perkembangan baby JJ.
Beberapa moment yang sempat diabadikan oleh Mon selama trimester ke-2
 
Moment Kehamilan Trimester ke-2
Saya bersyukur tidak mengalami kendala yang berarti di trimester ke-2.  Kondisi badan saya sangat fit untuk melaksanakan aktivitas sehari-hari dan syukurnya tidak pernah terkena gangguan penyakit (flu, batuk atau demam). Thank God for He is so Good J
Untuk menjaga kondisi saya untuk tetap fit, saya terus mengkonsumsi makanan yang bergizi dan juga buah-buahan. Saya terus memperhatikan asupan gizi untuk baby JJ dan memastikan istirahat yang cukup di malam hari.
Selain itu, saya juga menggunakan produk dari young living essential oil. Saya mendapatkan informasi ini dari beberapa teman baik saya, dimana mereka sudah merasakan manfaat penggunaan oil ini sebelumnya.
Young living essential oil adalah minyak essensial yang berasal dari ekstraksi tanaman aromatical yang mempunyai beragam jenis dan juga kegunaan. Varian dari essential ini cukup beragam dan masing-masing memiliki fungsi yang disesuaikan dengan kebutuhan.
Di saat hamil ini, saya product young living andalan saya adalah Joy, Lavender, Peace and Calming dan Peppermint. Saya akan review masing-masing manfaat dari product ini.

1. Joy- merupakan campuran dari Bergamot, Ylang Ylang, Geranium, Rosewood, Lemon, Mandarin, Jasmine, Roman Chamomile, Palmarosa dan Rose. Bila dihirup kita akan merasakan sensasi kembali ke masa indah dan bahagia ketika menjadi orang yang mencintai dan dicintai.
Joy dapat membantu menyeimbangkan masalah terkait dengan emosi terpendam. Biasanya saya pakai dengan mengoleskannya langsung pada area bagian dada, leher, dahi dan pergelangan tangan.
Joy

2. Lavender - merupakan salah satu oil dengan manfaat terbanyak, sehingga menjadi pilihan utama tiap keluarga ditambah juga dengan aromanya yang lembut dan dapat memberikan efek nyaman. Fungsinya dapat membantu mengatasi masalah kulit, seperti : luka gatal, lebam, biang keringat,dll. Selain itu membantu sistem imunitas, memperlancar peredaran darah, memberikan rasa nyaman dan tenang. Lavender sangat membantu saya bila saya mengalami kesulitan saat hendak istirahat.

3. Peace and Calming - merupakan campuran dari Tangerine, Orange, Ylang Ylang, Patchouli dan Blue Tansy. Dibuat khusus untuk memberikan efek rileks , nyaman dan ketenangan pikiran. Bila saya sudah merasa stress, mood swing yang berubah-ubah, saya selalu mengoleskan peace and calming sehingga saya merasa lebih rileks. 

Lavender and Peace & Calming

4. Peppermint -memiliki aroma mint yang kuat dan juga menyegarkan sehingga dapat menyegarkan dan meningkatkan semangat dan konsentrasi, membantu membuat otot tidak tegang dan dapat meringankan gejala mual, muntah dan rasa tidak nyaman pada perut. Peppermint jadi teman baik saya selama hamil, apalagi saat merasa mual dan ingin muntah. It works really good to me :)

Peppermint


I love young living products...Saya sudah merasakan manfaatnya bagi saya selama masa kehamilan ini. Tidak ada efek samping yang ditimbulkan dengan pemakaian oil ini dan dipastikan aman digunakan oleh ibu hamil.
Hari-hari yang saya jalani selama trimester 2 terasa begitu indah. Semoga review ini bermanfaat bagi yang membacanya.



You Might Also Like

0 comments