Emina Bare With Me Mineral Cushion Dewy Review

9:49 PM


Kalau ngikutin blog saya, pasti tau banget kalau Emina City Chic Powder sudah menjadi sahabat baik saya selama 3 tahun terakhir. Emina adalah local brand yang harganya murah meriah tetapi kualitasnya ga kalah oke dengan produk make up dari luar negri.

Nah, sewaktu tahu kalau Emina mengeluarkan mineral cushion, saya penasaran banget untuk nyobain karena cushion ini sudah all in dengan bb cream. Honestly, saya jarang banget memakai bb cream untuk keseharian make up, jadi keputusan membeli Emina Bare With Me Mineral Cushion Dewy masih maju mundur. Pengalaman selama ini, kalau pakai bb cushion kok rasanya kaya sedang pakai topeng dan kulit wajah terlihat lebih oily setelah pemakaian lebih dari 2 jam.

Dan akhirnya saya memutuskan untuk membelinya. Surprisingly ketakutan saya sebelumnya tidak terjadi ketika mencoba memakai Emina cushion ini. Bagus banget dan sebagus itu finish look dari cushion yang satu ini. Worth to buy!!!


Berikut honest review dari saya :
(+) Formulanya ringan dengan finish dewy look, no cakey walaupun untuk pemakaian di luar ruangan 
(+) Hasilnya natural banget dengan coverage medium
(+) Harganya sekitar 100,000 an dan bisa untuk pemakaian 3 bulan
(+) Packagingnya bagus dan cocok untuk dibawa saat traveling
(+) Puff nya berkualitas baik dan tekstur puff nya sama dengan cushion yang dikeluarkan oleh brand Korea


(+) Ketahanan sangat baik. Setelah pemakaian 6 jam, bagian T-Zone mulai terlihat berminyak dan coverage mulai memudar
(-) Pilihan shade tidak banyak dan shade yang tergelap tetap terlihat putih di wajah.

So far, shade nya cocok dengan tone kulit wajah saya. Shade cushion yang saya pakai adalah No. 02 Natural dan sama sekali tidak menimbulkan kesan wajah yang terlalu putih.

Dengan kondisi wajah saya sekarang yang masih punya sisa bekas jerawat (story nya bisa dibaca disini), cushion ini bisa menutupi imperfection wajah saya.


Bareface sebelum memakai emina cushion

Setelah memakai Emina Cushion, bekas jerawat tertutupi

Finish Look, Emina Cushion memberikan hasil riasan yang flawless

Biasanya saya menambahkan loose powder agar finishnya sempurna. Sekarang Emina Cushion ini menjadi holy grail saya untuk aktivitas ke kantor. Kalau sedang buru-buru, saya kembali ke Emina City Chic yang selalu jadi favorite powder saya sepanjang masa.

Kalau ditanya, kira-kira akan repurchase lagi? Definitely, YES!!! 

Thanks for reading :)


You Might Also Like

0 comments